Blogger Jateng

SMK Muhammadiyah 3 Kuningan

SMK Muhammadiyah 3 Kuningan | KUNINGAN EU ORG

VISI : “ Sebagai lembaga pendidikan yang berwawasan IPTEK,
kompetitif dan berakhlakulkarimah “

MISI
1. Menyelenggarakan dan mengembangkan pendidikan komperehensip yang mengintregasikan IPTEK dan IMTAQ.
3. Membudayakan hidup disiplin dan kreatif serta mandiri.
4. Menjalin dan mengembangkan kerjasama kelembagaan dengan pihak-pihak terkait selama tidak bertentangan dengan prinsip-prinsip persyarikatan Muhammadiyah.

TUJUAN
1. Menciptakan lulusan yang kompeten, unggul, baik dalam IPTEK maupun IMTAQ.
2. Menciptakan lulusan berkepribadian Islami.
3. Menghasilkan lulusan yang memiliki jiwa kewirausahaan.
4. Memfasilitasi peluang kerja bagi lulusan.

SARANA & PRASARANA
- Masjid
- Lab. TKJ, Lab. TEI
- Bengkel TKRO
- Bengkel TBSM
- Ruangan Kelas Refresentatif
- Perpustakaan
- Sarana Olah Raga Cukup Memadai
- ZMart
- Kantin Siswa

KEUNGGULAN
- Lokasi Strategis (Dekat dengan Pusat Berbelanjaan)
- Laboratorium & Ruang Praktek Siswa (RPS) sangat memadai untuk pengembangan potensi dan kompetensi siswa
- Penyaluran lulusan melalui Bursa Kerja Khusus (BKK)
- Bimbingan Konseling serta Pendampingan Kewirausahaan
- Singkronisasi Kurikulum melalui Link and Match dengan DU/DI
- Terakreditasi "A"
- Kualifikasi Tenaga Pendidik S1 dan S2, diantaranya tersertifikasi Pendidik

TENAGA PENDIDIK
SMK Muhammadiyah 3 Kuningan memiliki tenaga pendidik dengan latar belakang pendidikan S1 dan S2 yang profesional & berkualitas, memiliki kompetensi sesuai bidangnya, berjiwa muda, kreatif dan memiliki visi untuk memajukan pendidikan yang berkualitas & bermutu. 


KURIKULUM
SMK Muhammadiyah 3 Kuningan memiliki kurikulum yang sudah terintregasi dengan industri pasangan di setiap kompetensi keahliannya.

EKSTRAKURIKULER
- Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM)
- Hizbul Wathan (HW)
-
- Seni Budaya
- Futsal
- Panahan
Melalui berbagai kegiatan ekstrakurikuler, SMK Muhammadiyah 3 Kuningan memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk mengembangkan potensi/bakat yang dimilikinya.



BURSA KERJA KHUSUS (BKK)
SMK Muhammadiyah 3 Kuningan melalui Bursa Kerja Khusus (BKK) telah banyak menyalurkan alumni-alumni yang bekerja di berbagai perusahaan ternama di Indonesia

MITRA INDUSTRI
- Honda
- Suzuki
- PT. Sumber Inti Pangan (SIP)
- Hyundai
- Indomaret
- Sharp
- PT. Champ Resto Indonesia
- APEI
- PT. Chemco
- PT. Kabel Metal Indonesia (KMI)
- PT. Indorama
- Media Computer
- PT. Arida
- PT. Len

KOMPETENSI KEAHLIAN
-
Kompetensi Keahlian Teknik Kendaraan Ringan Otomotif merupakan Program Studi Keahlian Teknik Otomotif yang menekankan pada keterampilan pelayanan jasa mekanik kendaraan ringan roda empat (mobil).
Keterampilan mencakup penguasaan dalam melakukan Pemeliharaan Mesin, Pemeliharaan Sasis, Pemeliharaan Kelistrikan, Gambar Teknik, Pekerjaan Dasar Teknik Otomotif dan Produk Kreatif Kewirausahaan.

- TBSM (Teknik dan Bisnis Sepeda Motor)
Kompetensi Keahlian Teknik dan Bisnis Sepeda Motor merupakan Program Studi Keahlian Teknik Otomotif yang menekankan pada keterampilan pelayanan jasa mekanik kendaraan ringan roda dua (motor).
Keterampilan mencakup penguasaan dalam melakukan Pemeliharaan Mesin, Pemeliharaan Sasis, Pemeliharaan Kelistrikan, Gambar Teknik, Pekerjaan Dasar Teknik Otomotif dan Produk Kreatif Kewirausahaan.

- TKJ (Teknik Komputer dan Jaringan)
Kompetensi Keahlian Teknik Komputer dan Jaringan merupakan salah satu Kompetensi Keahlian bidang Teknologi Komputer dan Informatika yang secara khusus mempelajari penguasaan teknik dan sistem jaringan komputer dan Produk Kreatif Kewirausahaan

- TEI (Teknik Elektronika Industri)
Kompetensi Keahlian Teknik Elektronika Industri merupakan salah satu Kompetensi Keahlian bidang Teknologi dan Rekayasa yang secara khusus mempelajari penguasaan Penerapan Rangkaian Elektronika, Mikroprosesor dan Mikrokontroler, Sistem Pengendali Elektronik, Pengendali Sistem Robotik dan Produk Kreatif Kewirausahaan.

SMK Muhammadiyah 3 Kuningan | KUNINGAN EU ORG

SYARAT PENDAFTARAN
1. Mengisi Formulir Pendaftaran
2. Menyerahkan :
    a. Fotocopy Ijazah dari Sekolah Asal
    b. Fotocopy Akta Lahir dan Kartu Keluarga (KK)
    c. Fotocopy KTP Orang Tua
    d. Fotocopy Kartu KIP, KKS, PKH, KPS, SKTM (Jika Ada)
    e. Pas Foto terbaru ukuran 3x4 dan 4x6

SMK Muhammadiyah 3 Kuningan | KUNINGAN EU ORG
SEKRETARIAT PENDAFTARAN
Kampus SMK Muhammadiyah 3 Kuningan
Jl. Raya Jalaksana No.188 Kuningan (Sebelah Utara Surya Toserba Jalaksana)
Telp. - Epul : 0895-3214-6537
        - DIki : 0818-0775-6060
Waktu : Hari Senin s/d Jum'at, Pukul 08.00-14.00 WIB.